Arti Rallentando ( Rall ) dan contoh penerapannya yang akan dibahas kali ini. Pembahasan pakai notasi dan video, sehingga akan mudah dimengerti.
Rallentando adalah bahasa Itali yang berasal dari kata rallentare – sebuah kata kerja yang berarti memperlambat atau mengurangi kecepatan.
Dalam teori musik rallentando ini diartikan sebagai memperlambat secara bertahap. Maksud memperlambat di sini yakni memperlambat tempo musik. Jadi yang diubah itu tempo musiknya. Ini adalah poin dari rallentando.
Cara memperlambat tempo musik ini ada hitungannya, agar jelas lihat gambar di bawah ini.
Klik gambarnya untuk memperbesar.
Keterangan :
Pada bar ke-1 temponya 120
Pada bar ke-2 diberi rall dengan tempo 120 sampai 60.
Hasilnya begini : pada bar ke-2 not ke-1 temponya 120, not ke-2 temponya 105, not ke-3 temponya 90, not ke-4 temponya 75 dan pada bar ke-3 temponya 60.
Rumusnya, Tempo awal (120) kurangi tempo akhir ( 60 ) = hasilnya ( 60 ). Kemudian hasilnya ( 60 ) bagi 4 beat = 15, jadi dari not awal sampai not akhir akan berselisih tempo sebanyak 15 dalam 1 beat.
Pada bar ke-3 semuanya mengikuti tempo 60 ( tempo akhir ).
Pada bar ke-4 saya beri tempo 120 dan pada bar ke-5 saya beri rall 100 sampai 60.
Not ke-1 temponya 100, not ke-2 temponya 90, not ke-3 temponya 80, not ke-4 dan ke-5 bertempo 70 dan 65. Tidak selisih 10 karena pengaruh notasinya yang bernilai 1/8.
Jika notasi yang diberi rall banyak, misalnya 10 bar maka hitungannya atau rumusnya sama yakni
Tempo Awal - Tempo akhir = hasilnya, kemudian hasilnya ini dibagi jumlah beat = selisih tempo.
Supaya lebih jelas, silakan lihat video di bawah ini yang merupakan suara dari notasi di atas.
Pada umumnya notasi yang diberi rall ini sama nilainya, kalau berbeda-beda akan sangat sulit untuk dimainkan.